Senin, 05 Desember 2011

Rumah Aisyah on BAZAAR The Young Entrepreneur Of Andalas University



PADANG - Dalam rangka terus memupuk semangat wirausaha dari mahasiswa , para penerima dana PMW-UNAND ( Program Mahasiswa Wirausaha Universitas Andalas ) berinisiatif untuk menyelenggarakan kegiatan yang bernama BAZAAAR The Young Entrepreneur Of Andalas University, yang diikuti oleh lebih dari 100 mahasiswa pengusaha UNAND penerima dana PMW mulai tahun 2009 hingga 2011. Kegiatan ini berlangsung di Gedung PKM lantai 1 pada tanggal 21 - 24 November 2011. Dalam kegitan ini, Rumah Aisyah yang merupakan salah satu usaha yang juga dirintis dari program PMW-UNAND pada tahun 2009 ini tidak ketinggalan mengambil bagian dengan mengisi salah satu stan yang telah disediakan oleh panitia. Pada stan yang disediakan ini, Rumah Aisyah mempromosikan berbagai macam pelayanan yang ditawarkan melalui brosur,leaflet dan X-banner, menjual baju batik dan muslim, bahan-bahan spa hingga demo dapur Aisyah yang juga menjadi salah satu bagian dari Rumah Aisyah.
Dan alhamdulillah, dalam rangkaian kegiatan yang berjalan selama lebih kurang 4 hari ini, Rumah Aisyah mendapat respon yang sangat baik dari para pengunjung bazar, yang mana salah satu faktornya adalah karena Rumah Aisyah  merupakan satu-satunya usaha pelayanan jasa kecantikan khusus muslimah yang diselenggarakan oleh para penerima dana PMW-UNAND. Dan dari kegiatan ini, Rumah Aisyah juga menjadi salah satu motor penggerak sekaligus tim formatur dari wacana terbentuknya Andalas Young Entrepreneur Association (AYEA) yang insyaAllah akan di launching pada awal tahun depan. (Yossie Antama)

Minggu, 20 November 2011

Rumah Aisyah on Report

SEMINAR KECANTIKAN OLEH DEPT.KEPUTRIAN FSI-FIB UNAND
By: Heny Ernawati
Berbagai pemikiran dari barat sudah sangat meracuni anak negeri dewasa ini yang didukung dengan adanya kemudahan-kemudahan dalam mengaksesnya seperti televisi, majalah, radio, iklan, internet dan media-media lainnya, sehingga menghilangkan jati diri kita sebagai putra dan putri bangsa Indonesia, dan yang lebih parah lagi menghilangkan jati diri kita sebagai seorang muslim. Padahal budaya barat dan budaya timur yang mayoritas muslim kita memiliki kontras budaya yang amat jauh, namun kini kita lihat  tenyata banyak dari kita yang lebih bangga jika bisa meniru budaya-budaya dari barat yang bertentangan dengan budaya dan agama kita. Perang pemikiran (Ghazwul Fikri) ini sangat mudah lagi jika ditujukan pada wanita, yaitu mode-mode pakaian, asesoris, dan pernak-pernik lainnya seperti barang-barang kosmetik yang tidak bisa dipisahkan dari seorang wanita termasuk muslimah.
Ditengah maraknya produk-produk kecantikan di pasaran yang tidak lagi memperdulikan kehalalan atau keamanannya, muslimah yang menjadi mayoritas penduduk Indonesia banyak kebingungan harus bersikap bagaimana. Dan untuk di Padang sendiri, atau lebih tepatnya di Universitas Andalas, Dept. Keputrian dari Forum Studi Islam-Fakultas Ilmu Budaya mengadakan Seminar Kecantikan yang menelaah dari sisi keislaman dan kesehatannya dengan “Secantik Aisyah, Alhamdulillah Ya?” sebagai fasilitator bagi muslimah untuk mencari solusi atas permasalahan tersebut. Acara ini dilaksanakan pada hari Rabu, 09 November 2011 di ruang seminar gedung E2.1, yang di mulai sejak pukul 08.00 am dan dibuka secara resmi oleh Pembantu Dekan II Dra. Noviatri, M.Hum, namun sebelumnya juga ada kata sambutan dari ketua panitia Amelia Putri dari jurusan Sastra Indonesia 2009 dan dilanjutkan dengan sambutan dari ketua keputriannya yaitu Heny Ernawati dari jurusan Sastra Inggris 2009. Kemudian acara  baru berakhir pada pukul 12.15 pm dengan berbagai kegiatan seru dan mendidik.
Seminar ini memang dikhususkan bagi muslimah saja dengan insert hanya Rp15.000,00 mereka bisa mendapatkan snack, sertifikat, souvenir cantik, dan yang lebih penting lagi yaitu ilmu dari seminar itu sendiri. Pada kegiatan ini pihak penyelenggara menghadirkan 3 orang pembicara, yaitu Dr. Dian Fitriany sebagai pembicara untuk sesi pertama, beliau merupakan staf pengajar di Unand tepatnya di Fakultas MIPA jurusan Fisika. Materi pertama membahas kecantikan dari sisi keislamannya, bagaimana cantik apa makna cantik yang sebenarnya  menurut kacamata islam. Kemudian dilanjutkan dengan materi ke-2 bersama Dr. Irdawati Izrul, SpKK yang membahas kecantikan dari sisi kesehatannya. Dan pembicara terakhirnya adalah Yossy Antama Novesy, S.H, beliau merupakan direktur Rumah Aisyah ‘salon n spa muslimah’ yang menjadi sponsored utama untuk kegiatan ini. Pada materi terakhir ini merupakan pengenalan tentang ke-RumahAisyah-an kepada peserta.
Pada acara kali ini, Dept. Keputrian FSI-FIB menyediakan sebuah doorprise utama yaitu berupa Mukena cantik seharga kurang lebih 200.000 kepada peserta terbaik. Peserta terbaik ini memiliki criteria datang lebih awal dari yang di jadwalkan, aktif di dalam ruangan, dan apresiasi terhadap acara seminar ini. Dan doorprise utama ini pun akhirnya dimenangkan oleh Zulfatri ananda, mahasiswa FISIP jurusan sosiologi 2009. Sebagai hiburan, panitia juga menyiapkan Nasyid oleh “Sakura Voice” dari fakultas MIPA dan juga “Teater Pelangi” dari Dept.Keputrian FSI-FIB sendiri disela-sela acara.
Kegiatan ini juga bekerja sama dengan radio Sang Surya 98.3 FM untuk meliput apa-apa saja kegiatan yang terjadi pada saat acara, dan liputan ini bersifat LiveReport. Tidak hanya itu saja, 3 laskar (title untuk penyiar  Sang Surya) turun ke lapangan langsung, 2 laskar diantaranya laskar Nabila Zahira dan Nayla mutmainnah mengambil andil sebagai host, dan satu laskar lagi, yaitu laskar Afifah Adzahra bertugas untuk  melaporkan kegiatan tersebut secara LIVE.
Dan Alhamdulillah, acara seminar kecantikan ini secara keseluruhan berjalan lancar dan sukses. Semoga ilmu yang telah diperoleh peserta tersebut tidak hanya menjadi ilmu yang ada didalam pikiran saja, tetapi harus ada pengaplikasiannya. Sesuai dengan tujuan penyelenggaranya, yaitu memuslimahkan muslimah, khususnya di lingkungan Universitas Andalas.

Sabtu, 19 November 2011

Paket Wisuda

Paket Wisuda "Rumah Aisyah"
memfasilitasi :

- Make up + kreasi jilbab                                     : Rp. 100.000,-
- Sewa kebaya                                                     : Rp. 150.000,-
- Sewa kebaya + make up + kreasi jilbab              : Rp. 250.000,-


DISKON 25% bagi Aktifis Kampus.....!!!
syarat ketentuan : Menunjukkan surat pengantar dari organisasi dan atau tanda pengenal organisasi.

Nb: Konfirmasi paling lambat tgl 25 November 2011

Jumat, 11 November 2011

Seminar Kecantikan Islami "Secantik Aisyah..,Alhamdulillah ya..." (Resum Materi)

Seminar Kecantikan Islami "Secatik Aisyah... Alhamdulillah ya"
Rabu, 9 November 2011
Ruang Seminar E 2.1 Universitas Andalas

Resum Materi :

Materi I 
" Indahnya BerHIAS (Sesuai Syari'at) "
oleh . Ibu Dr. Dian Fitriyani



Ilustrasi penting !! 
QS. At-Tin 4 - 6 :
Ayat 4 :  kami telah menciptakan manusia dengan   bentuk yang sebaik-baiknya
Ayat 5 :  kemudian kami kembalikan mereka ke tempat   yang   serendah-rendahnya
Ayat 6 :  kecuali orang-orang yang beriman dan   beramal   sholeh, maka mereka akan mendapat pahala yang   tidak ada putus-putusnya

Dalam kitab Shahih Bukhari disebutkan sebuah hadits shahih dari Ibnu Mas’ud radhiyallhu ‘anhu yang berbunyi: “Sesungguhnya Allah itu indah dan mencintai keindahan.”
Bagaimanakah tuntunan Islam dalam berhias??
Bagaimana agar berhias menjadi bernilai ibadah?
Diriwayatkan dari Abu Hurairah a, ia menuturkan bahwa ada seseorang yang bertanya kepada Rasulullah,
“Wahai Rasulullah, wanita bagaimanakah yang paling baik ?”
  Beliau menjawab, “(Yaitu wanita) yang selalu membahagiakan (suami)nya bila dipandang, mematuhinya bila diperintah, dan tidak pernah menyelisihinya dalam hal diri dan hartanya dengan apa yang tidak disukai oleh suaminya.” (HR. Nasa’i dan Ahmad)
An-Nur 31 : 
 “Katakanlah kepada wanita yang beriman. Hendaklah mereka menahan pandangan mereka dan memelihara
kemaluan mereka dan janganlah mereka menampakkan perhiasan
mereka kecuali yang (biasa) nampak dari mereka. Dan hendaklah mereka menutupkan kain kudung ke dada
mereka, dan janganlah menampakkan perhiasan mereka, kecuali kepada
Øsuami mereka
Øatau ayah mereka
Øatau ayah suami mereka (mertua)
Øatau putra-putra mereka atau putra-putra suami mereka
Øatau saudara-saudara mereka (kakak dan adiknya)
Øatau putra-putra saudara laki-laki mereka
Øatau putra-putra saudara perempuan mereka (keponakan)
Øatau wanita-wanita Islam
Øatau budak-budak yang mereka miliki
Øatau pelayan-pelayan laki-laki yang tidak mempunyai keinginan (terhadap wanita)
Øatau anak-anak yang belum mengerti aurat wanita…” 

Al-ahzab 33 :
“Dan hendaklah kamu tetap di rumahmu dan janganlah kamu berhias
 dan bertingkah laku seperti oang-orang jahiliyah………..”
Hijab: penghalang/tabir/tirai, yaitu sesuatu yang menghalangi dua pihak sehingga tidak dapat saling melihat
Jilbab (jamak: Jalabibb): pakaian (baju luar) yang menutup seluruh tubuh dari kepala sampai kaki selain muka dan telapak tangan
Muhrim : orang yang berihrom
Mahrom: orang yang tidak boleh dinikahi, orang yang kepadanya seorang wanita muslimah menampakkan perhiasannya
Ikhtilath: berkumpulnya seorang laki-laki dan perempuan yang bukan mahromnya
Tabarruj: Perhiasan yang tidak pada tempatnya


Berhias bagi wanita ada 3 macam:
> berhias untuk suami           : WAJIB
> berhias di depan wanita dan lelaki mahrom (orang yang haram dinikahi)    : MUBAH
> dan berhias di depan lelaki bukan mahram --> TABARRUJ       : HARAM

TABARRUJ
Definisi:  Perilaku wanita yang menampakkan perhiasan dan kecantikannya serta segala sesuatu yang wajib ditutup karena dapat membangkitkan syahwat laki-laki. (Fathul Bayan VII/19)
Berhias diri sesuai syari’ah:
Berpenampilan Indah dalam rangka:
Bersyukur kepada Allah
Mengharapkan cintaNya
Membangun Citra Islam
Menyelaraskan penampilan lahir dan penampilan batin
Kebersihan hati adalah kuncinya, kebersihan jasmani adalah amalnya
Memperhatikan beberapa kaidah yang boleh dan yang terlarang
Beberapa kaidah yang harus diperhatikan:
1.Berhias dengan cara yang tidak dilarang dalam agama kita
 Ibnu Mas’ud ra. berkata:
  “Saya pernah mendengar Rasulullah SAW melaknat orang yang menghilangkan bulu alis mata dan yang meratakan gigi untuk keindahan.”
  (HR. an Nasa’i, dishohihkan oleh al-ALbani)
Mencabut uban
 Dari Amr bin Syuaib dari ayahnya dari kakeknya radhiallahu’anhu dia berkata: Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wassalam bersabda
  Janganlah kamu mencabut uban, tidaklah seorang muslim yang beruban satu uban di dalam Islam melainkan uban itu cahaya baginya besok pada hari Kiamat.” (HR. Abu Dawud, dishohihkan oleh al-Albani) (HR. Abu Daud dan An Nasa’i. Syaikh Al Albani dalam Al Jami’ Ash Shagir mengatakan bahwa hadits ini shahih)
Menyambung rambut atau bulu mata dengan yang palsu
Rasulullah s.a.w. menegaskan:
“Allah melaknat wanita yang menyambung rambutnya dan meminta rambutnya disambung.”[Shahih al-Bukhari, no: 5934]
Memakai wewangian
Jika salah seorang diantara kalian (kaum wanita) keluar menuju masjid, maka jangan sekali-kali mendekatinya dengan (memakai) wewangian.” (Muslim dan Abu Awanah).
Dari Musa bin Yasar dari Abu Hurairah: Bahwa seorang wanita berpapasan dengannya dan bau wewangian tercium olehnya. Maka Abu Hurairah berkata : Wahai hamba Allah ! Apakah kamu hendak ke masjid? Ia menjawab : Ya. Abu Hurairah kemudian berkata : Pulanglah saja, lalu mandilah ! karena sesungguhnya aku telah mendengar Rasulullah bersabda : “Jika seorang wanita keluar menuju masjid sedangkan bau wewangian menghembus maka Allah tidak menerima shalatnya, sehingga ia pulang lagi menuju rumahnya lalu mandi.” (Al-Baihaqi III/133).
2.Tidak menyerupai orang-orang kafir dan musyrik
 Dari Abu Syuaib radhiallahu ‘anhu, Rasulullah Shalallahu 'Alaihi Wassalam bersabda:
Tidak termasuk golongan kami orang yang meniru selain kami, janganlah kamu meniru orang Yahudi dan orang Nashara.” (HR. Tirmidzi, dihasankan oleh al-Albani)
Umar radhiallahu’anhu berkata:Dan jauhkan dirimu dari bersenang-senang dan meniru model dan gaya orang musyrik.” (HR.Muslim)
3.Tidak menyerupai laki-laki
  Dari Abdullah bin Umar, Rasulullah SAW bersabda:  Tiga golongan yang tidak akan masuk surga dan Allah tidak akan memandang mereka pada hari kiamat; Orang yang durhaka kepada kedua orang tuanya, wanita yang bertingkah kelaki-lakian dan menyerupakan diri dengan laki-laki dan dayyuts (orang yang tidak memiliki rasa cemburu).”( Al-Hakim I/72 dan IV/146-147 disepakati Adz-Dzahabi).
4.Tidaberbentuk permanen sehingga tidak hilang seumur hidup
5.Tidak mengandung unsur merubah ciptaan Allah
  Ibnu Mas’ud ra. mendengar Rasulullah SAW melaknat orang yang minta ditato yang merubah ciptaan Alloh. (HR.an-Nasa’i, dishohihkan oleh al-Albani)
  Ibnu Abbas radhiallahu’anhuma berkata: “Dilaknat yang orang menato tanpa ada keperluan untuk menghilangkan penyakit.” (HR. Abu Dawud).

6.Tidak mengandung pemborosan
7.Tidak membuang-buang waktu lama dalam berhias
8.Tidak membuat takabur, sombong dan berbangga diri 
9.Dilakukan terutama untuk suami, dan orang-orang yang halal melihat perhiasannya (Al Ahzab-33)
10.Tidak bertentangan dengan fitrah
11.Jangan sampai melalaikan kewajiban orang yang berhias tersebut
Misal: saat pergi pesta, walimah, dll
Berhias Diri Menurut Sunnah:
Khitan, memotong kuku, mencukur bulu kemaluan, mencabut bulu ketiak dan memotong kumis
 Dari Abu Hurairah radhiallahu ‘anhu, Rasulullahu Shalallahu 'Alaihi Wassalam bersabda:Fitrah (kesucian) itu ada lima: khitan, mencukur bulu kemaluan, mencabut bulu ketiak, memotong kumis dan memotong kuku.” (HR. Bukhari)
Memperhatikan kesehatan mulut
 “Seandainya tidak memberatkan umatku, niscaya aku akan memerintahkan kepada mereka untuk bersiwak setiap kali akan shalat.”
(HR. Bukhari dan Muslim)
  Karena dengannya engkau berdzikir kepada Allah dan berbicara kepada sesama manusia
Berhias dengan hal-hal yang mubah
misalnya:
mengenakan sutra, emas dan mutiara
berbagai jenis batu permata,
celak,
menggunakan inai (pacar) pada kuku
menggunakan kosmetik alami atau kosmetik yang tidak mengandung zat berbahaya dengan
tidak berlebihan.
Hal yang dapat membantu memperbaiki penampilan seorang muslimah adalah memakan makanan yang bergizi serta tidak berlebih-lebihan dalam makan dan minum.
“Makan dan minumlah, dan janganlah berlebih-lebihan. Sesungguhnya Allah tidak menyukai orang-orang yang berlebih-lebihan.” (Qs. Al A’raf: 31)
Berolah-raga secara seimbang, untuk menjaga kebugaran dan kesehatan tubuh wanita muslimah
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam merupakan teladan yang baik dalam hal ini, beliau pernah mengajak ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha untuk lomba lari (HR. Abu Daud, Nasa’i dan Thabrani)
 INNER BEAUTY
Kecantikan Ruhiyah yang mencerminkan hati yang dipenuhi keikhlasan, kepasrahan dan takwa
Dapat menampilkan hal-hal berikut:
Cerdas dan Ceria
Lembut tetapi tegas
Penuh Cinta
Melahirkan jiwa yang mantap, stabil, optimis dan bahgia
Menampilkan senyuman, keceriaan dan kehangatan dalam pergaulan
  • Sungguh wanita yang keluar rumah dengan penampilan yang berlebihan sebenarnya dia melemparkan dirinya ke dalam api neraka
  • Sedangkan wanita yang menghiasi jiwanya dengan kesantunan dan berhias sesuai tuntunan Islam adalah wanita yang menempatkan dirinya pada tempat yang mulia.



Kamis, 29 September 2011

Rumah Aisyah Road To Campus........


Assalamu'alaikum wrwb

Nantikan kehadiran Rumah Aisyah di FORUM AN-NISA



1. Forum An-Nisa Fakultas Ekonomi
    Hari/Tanggal       : Jum'at/30 September 2011
    Jam                       : 11.30 WIB s/d 13.15
    Tempat                 : Gazebo depan gedung PKM KM UNAND

2. Forum An-Nisa Fakultas Hukum dan Sastra
    Hari/ Tanggal     : Jum'at/30 September 2011
    Jam                      : 11.45 WIB s/d 13.15
    Tempat                : Gd. F 2.4

So,.. jangan mpe ketinggalan ya guysss.....

Bakal ada bagi-bagi Voucher dan pendaftaran Member Rumah Aisyah... GRATISSSSS!!!!!

Di tunggu ya................... ^____^

Rumah Aisyah,,support launching buku Surat Cinta Untuk Murabbi..

PADANG – Ratusan mahasiswa dari beberapa Perguruan Tinggi di Padang memenuhi Masjid Nurul Ilmi Universitas Andalas (Unand) saat Launching buku Surat Cinta untuk Murabbi (SCUM), Minggu (18/9).
Buku yang berisikan 43 kisah spiritual yang inspiratif ini menceritakan peran guru dalam menghasilkan generasi tangguh yang siap untuk memperjuangkan peradaban Islam.
Sebanyak 30 penulis muda dengan latar belakang pendidikan yang berbeda telah berhasil merampungkan buku ini dengan nuansa yang begitu bersahaja.
“Awalnya buku ini sempat ditolak beberapa kali oleh penerbit, namun saya dan teman-teman tetap memperjuangkannya. Kita ingin buku yang membangkitkan semangat spiritual ini mampu menggugah generasi muda untuk lebih kontributif dalam membangkitkan peradaban Islam,” ungkap Fauzul Izmi, salah seorang penulis lulusan Fakultas Ekonomi Unand.
Dikatakannya, dalam rentang waktu satu bulan, sejak awal diterbitkan, buku telah berhasil terjual sebanyak 400 eksemplar, bahkan untuk tahap kedua mendatang pihak penerbit Parapluie Publishing Jogja rencananya akan menambahkan sekitar 500 eksemplar.
“Launching ini banyak disupport banyak pihak, antara lain Forum Lingkar Pena (FLP), FKI Rabbani Unand, Salon dan Spa Muslimah ‘Rumah Aisyah’, Rabbani Multimedia Centre dan Dompet Dhuafa Singgalang. Setiap pembelian buku seharga Rp38 ribu ini, nantinya akan diinfakkan sebesar Rp2 ribu dan disalurkan melalui Dompet Dhuafa Singgalang,” kata Fauzul.
Pada acara tersebut dihadirkan pula salah seorang pelaku sejarah dalam mendidik generasi muda muslim Sumatera Barat untuk membedah buku SCUM, yaitu ustadz Marfendi.
Menurutnya, setiap mahasiswa yang hadir sebaiknya memiliki buku tersebut dan mengaplikasikannya dalam kehidupan.
“Buku ini merupakan rangkaian sejarah yang memukau dari penikmat pendidikan Islam secara kaffah. Setiap kisah memiliki nuansa ruh yang berbeda yang senantiasa memberikan kita semangat untuk beramal dan berjuang untuk Islam,” ujarnya dengan senyum penuh semangat. (Akmal Ahmad)

Minggu, 04 September 2011

Paket Wisuda

Bingung nyari Salon yang pas wat hari istimewa seperti WISUDA?

Ingin yang lebih murah dan terjangkau.....??

Kami siap melayani teman-teman semua,
Paket Wisuda Ceria dengan rincian :

Make Up + Kreasi Jilbab    .                            Rp.   75.000,-
Sewa Baju + Make Up + Kreasi Jilbab            Rp. 200.000,-



Silahkan langsung hubungi kami di  : 
Hp : 085263310205
E-mail : rumah_aisyah@yahoo.co.id
Facebook dan Twitter : Rumah Aisyah

Rabu, 13 Juli 2011

"SPECIAL PRICE" DISCOUNTS hingga 50%, SAMBUT BULAN SUCI RAMADHAN

Marhaban Ya Ramadhan...

Alhamdulillah.. sebentar lagi bulan suci Ramadhan akan menghampiri kita 

Bersihkan hati,pikiran dan juga jasmani

KHUSUS UNTUK MENYAMBUT BULAN RAMADHAN INI RUMAH AISYAH MENGHADIRKAN
"SPECIAL PRICE" DISCOUNTS hingga 50%"

dengan rincian item sebagai berikut :
1. Creambath              
Rp. 30.000,-      menjadi      Rp. 15.000,-

2. Facial                               
Rp. 30.000,-      menjadi      Rp. 25.000,-

3. Sauna (mandi uap)            
Rp. 35.000,-      menjadi       Rp. 15.000,-

Soooo,..... tunggu apalagi.....

Dari jati ke gunung pangilun
kena hujan jadinya basah
daripada "Balimau" ke Lubuk Minturun
mending perawatan di Rumah Aisyah...   ^_^

BERLAKU DARI TANGGAL 16 JULI S/D 31 JULI 2011

*syarat dan ketentuan berlaku sama bagi para member

Ttd

Yossie Antama Nasevy,SH
Dirut. Rumah Aisyah

Minggu, 10 April 2011

BIG PROMO ON APRIL

Dapatkan discount  s/d 25% untuk perawatan di Rumah Aisyah……

Salon
Potong Rambut:                                              7.000,-                      
Pot. Rambut + Cuci                                       10.000,-                       10%
Creambath                                                     30.000,-                       15%

Spa
Facial                                                             30.000,-                       25%
Lulur                                                              30.000,-                       10%
Lulur+Massage                                               50.000,-                      15%
Sauna+mandi rempah+susu                            80.000,-                      10%
Paket Pra-Wedding                                      100.000,-                     15%

Special Offer
Paket Aisyah Regular
1x   Facial                                                         30.000
1x   Lulur+Massage                                           50.000
1x   Sauna+mandi rempah+susu                        80.000
1x   Creambath                                                 30.000
                                                                        190.000          20%  = 152.000

Paket Aisyah Deluxe
2x   Facial                                                        60.000
2x   lulur+massage                                          100.000
1x   Sauna+mandi rempah+susu                        80.000
2x   Creambath                                                60.000
                                                                       300.000                      15%  = 255.000

Nb: 
25 orang konsumen pertama dlm bulan ini GRATISSS menjadi member Rumah Aisyah
Khusus adek2 Rohis, untuk 5 orang perawatan gratis 1 orang.    
Big promo ini hanya berlaku di bulan April…     Makanya…BURUANNNNNN….!!